Pentingnya Teknologi Gasifikasi Dalam Mendukung Kebijakan Peningkatan Nilai Tambah Batubara di Indonesia

Muhammad Thariq Azis Faisal

Abstract


Indonesia merupakan negara yang kaya akan sumber daya alam. Salah satunya adalah sumber daya batubara. Menurut data dari Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral, sumber daya serta cadangan batubara di Indonesia pada tahun 2020 masing-masing adalah sebesar 143,73 miliar ton dan 38,81 miliar ton. Sumber daya dan cadangan tersebut didominasi oleh batubara berperingkat rendah hingga sedang (Badan Geologi, 2020). Sementara itu, penggunaan batubara dalam lingkup domestik didominasi sebagai batubara termal yang digunakan untuk keperluan bahan bakar di PLTU (Pembangkit Listrik Tenaga Uap). Batubara juga digunakan pada bidang industri lain seperti pabrik semen, pabrik tekstil, pabrik baja, maupun smelter yang tentunya dengan jumlah yang lebih sedikit. Namun, penggunaan batubara secara non-konvensional seperti teknologi gasifikasi maupun pencairan dalam skala besar industri masih belum diterapkan. Padahal, penggunaan batubara secara non-konvensional menjadi pilihan yang cukup menarik guna mendukung kebutuhan akan energi nasional. Seperti yang kita ketahui, penggunaan batubara termal secara konvensional juga selalu memperoleh penolakan, terutama dalam hal yang menyangkut isu lingkungan. Oleh karena itu, penggunaan batubara secara non-konvensional menjadi tantangan dan peluang yang perlu dikembangkan kedepannya (Widayat et al., 2021).

Full Text:

PDF

References


Darsa, P. (2011). Peluang dan Tantangan Peningkatan Nilai Tambah Batubara. Teknologi Mineral Dan Batubara, 7(1), 1–13.

Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral. (2020). Neraca Sumber Daya Dan Cadangan Batubara Indonesia 2020.

Gasifier, T. D. E., Lu, X., & Wang, T. (2014). Investigation of Low Rank Coal Gasification in a. 2014(February), 1–12.

Nugroho Adi Sasongko, lambok H. Silalahi, M. A. . O. (2020). Tinjauan Perkembangan Teknologi Gasifikasi Batubara di Indonesia. Prosiding Seminar Nasional Fundamental Dan Aplikasi Teknik Kimia 2011, November 2011, 1–5.

Rosyid, F. A. (2020). Analisis Dampak Investasi Terhadap Perekonomian Daerah: Studi Kasus Investasi Pertambangan Mineral Logam Provinsi Papua. Indonesian Mining Professionals Journal, 2(1), 11–28. https://doi.org/10.36986/impj.v2i1.18

Widayat, A. H., Anggayana, K., Rahmad, B., & Azhar, H. (2021). Menggunakan Pendekatan Pirolisis Dengan Thermogravimetric Analysis ( Tga ). 57–64


Article Metrics

Abstract view : 471 times
PDF - 1021 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.